Assalamu'alaikum warrahmatullahi wabarakatuh, teman-teman calon pengurus ROHIS 34.
Semoga teman-teman selalu diberi nikmat sehat dari Allah SWT, karena sebagai follow-up kegiatan wawancara yang sudah teman-teman jalani kemarin, akan diadakan kegiatan Ta'aruf (Perkenalan) yang bisa menjadi wadah bagi kalian, calon pengurus, untuk mengenal kakak-kakak pengurus ROHIS 34 angkatan 2016 dan 2017, Pembina ROHIS 34, juga ROHIS 34 itu sendiri secara mendalam.
Ta'aruf sendiri akan diadakan pada:
- Jum'at, 18 September 2015
- 13.30 - selesai
- Masjid Baitul 'Ilmi SMAN 34
Karena itu, mohon kesediaan teman-teman untuk meluangkan waktunya untuk kegiatan ini
Jazakumullah khairan katsiran! :)